Liputankalteng.com, Puruk Cahu – Pengembangan usaha UMKM masyarakat diberbagai sektor perlu mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah terlebih pasca hantaman pandemi covid 19 yang membuat seluruh sendiri sendiri ekonomi kita lumpuh bahkan cenderung stagnan.
Pentingnya menjaga kestabilan dunia usaha kecil dan rumahan ini penting agar perputaran uang berjalan normal serta keterjagaan daya beli terjangkau bagi semua kalangan.
Hal itu seperti yang disampaikan oleh Anggota DPRD Rahmanto Muhidin, Senin, (5/2/2024).
“Kita harus melihat perkembangan UMKM ini, karena beragam sektor usaha dijalankan masyarakat perlu mendapat support, ” Katanya.
Menurutnya Organisasi Perangkat Daerah (OPD) seperti dinas Perindagkop dan UMKM bisa mengambil peranan serta pembinaan secara kontinue. Bukan itu saja potensi kekayaan alam baik perkebunan maupun pertanian holtikultura tak kalah pentingnya mengingat jika itu bisa dikelola dengan baik bisa menghasilkan pendapatan untuk keluarga.
“Ya setidaknya kita bisa mengetahui apa saja kendala UMKM ini agar bisa mencarikan solusinya, misalnya untuk pemasaran atau permodalan dan lainnya, ” katanya
Dimana menurutnya berbagai potensi lokal sudah mengalami peningkatan sesuai dengan koridornya. Disisi lain hal mendasar lainnya perlu pengembangan potensi lokal hingga ke pelosok desa untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi secara inklusif dan berkelanjutan. (*)